Gara-gara Covid-19, Kunjungan ke MPP Pekanbaru Menurun Drastis

Gara-gara Covid-19, Kunjungan ke MPP Pekanbaru Menurun Drastis
Suasana MPP Saat Corona

PEKANBARU, SERAMBIRIAU.COM - Sejak ditemukan kasus wabah virus corona atau Covid-19 di Kota Pekanbaru, kunjungan ke Mal Pelayanan Publik (MPP) menurun drastis. Penurunan kunjungan ini lebih dari 50 persen.

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Pekanbaru M Jamil mengatakan, dalam sehari kunjungan layanan hanya 200 hingga 300 orang setiap harinya.

"Kita tetap berikan layanan optimal bagi pengunjung yang akses layanan perizinan dan non perizinan di MPP Pekanbaru," kata Jamil, Rabu (15/4/2020).

Padahal, di hari biasa jumlah pengunjung yang mengakses layanan mencapai 700 orang setiap hari. Jamil menyebut, sejak Covid-19 membatasi akses layanan di MPP Pekanbaru.

Kebijakan itu juga diberlakukan di Layanan Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Kota Pekanbaru. Hal ini untuk mencegah penyebaran Covid-19 atau virus corona.

Para pengunjung yang hendak masuk ke dalam MPP Pekanbaru bakal diperiksa suhu tubuhnya dengan thermogun. Saat berada di dalam areal MPP juga diterapkan physical distancing.

Kursi di ruang tunggu juga ada tanda jarak saat duduk. Ada juga hand sanitizer dan tempat cuci tangan bagi pengunjung. "Jadi selama berada di MPP, para pengunjung tetap bisa menjaga kebersihan tangan," jelasnya. (Ckp)

Berita Lainnya

Index