Program KKN Berakhir, Warga Beri Pesan Haru ke Mahasiswa KKN 15 A

Program KKN Berakhir, Warga Beri Pesan Haru ke Mahasiswa KKN 15 A

SERAMBIRIAU.COM - Mahasiswa KKN 15 a universitas Muhamadiyah Riau telah membuat acara perpisahan bersama warga perumahan puri 1 RW 02 RT 02 Simpang Baru, pada Sabtu (2/10/2021).

Tidak terasa satu bulan telah dilaksanakan KKN di tempat ini, Perpisahannya pun berlangsung dengan lancar dan khidmat, dimana penjelasan akan Program Kerja (Proker) telah tuntas di kerjakan. Penutupan ini ditandai dengan pemberian kenang-kenangan dari pihak mahasiswa ke Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) dan ke Mitra serta warga selama menjalankan KKN di RT 02 RW 02 Simpang Baru.

"Alhamdulillah mendapat respon positif, di sambut baik dan di apresiasi. Bahkan Proker Jum'at berbagi nantinya akan di lanjutkan oleh masyarakat setempat. "Saya berkeinginan mahasiswa kkn nanti ini cepat lulus dan sukses ya dan jangan lupa dengan ibu " ujar Norra selaku DPL KKN 15 A. 

Sembari itu, kesan dan pesan dari warga yakni Ica seorang ibu yang menjadi orangtua selama berkegiatan di desa tersebut berpesan "semoga anak kkn terus sukses dan maju selalu, jangan lupa main-main ke Kutilang lagi ya," harapnya.

Setiap pertemuan pasti ada perpisahan, jadi bagaimanapun perpisahan itu jangan bersedih, tapi dilalui dan harus tetap menjalin silahturahmi. (***)

Berita Lainnya

Index