Opini

Pentingnya Etika Sebagai Seorang Pebisnis

Pentingnya Etika Sebagai Seorang Pebisnis
Ilustrasi

Dikalangan bisnis tidak terlepas dengan etika dimana etika mengandung nilai yang tertuang dalam diri manusia. Namun, seiring berkembangnya zaman banyak pelanggaran etika yang dilakukan oleh seorang pebisnis. 

Dalam mengantisipasi risiko yang akan terjadi tetap dijalankan sesuai dengan prinsip yang menguntungkan pebisnis tanpa merugikan pihak lain, sehingga persaingan yang terjadi bersifat positif dan berakibat terjadinya keselarasan dan keseimbangan yang harmonis antara pebisnis yang ada. 

Dengan demikian masalah-masalah yang di hadapi oleh para pebisnis harus di benahi agar nilai-nilai keperilakuan yang ada dalam diri manusia tertata semakin baik sehingga tidak terjadi pelanggaran etika secara terus menerus. 

Perkembangan zaman saat ini memberikan kontribusi yang besar dalam kemajuan, ekonomi, sosial dan budaya. Sejalan dengan konsep beretika dalam bisnis maka pebisnis perlu menjaga hubungan yang baik antara pembisnis dengan masyarakat agar sistem perdagangan semakin maju kedepannya. 

Sebuah bisnis dapat dikatakan baik apabila memiliki etika dan tanggung jawab sosial sesuai dengan fungsinya. Namun, dalam berbagai kegiatan bisnis dimungkinkan munculnya perilaku pelanggaran etika karena ada kecenderungan orang yang merasa dirinya paling benar dalam berbagai macam situasi. 

Bahkan dalam bisnis banyak yang menghalalkan segala cara dengan tindakan kriminal untuk mencapai suatu tujuan. Para pelaku bisnis banyak yang mencari keuntungan tanpa memperhatikan etika bisnis yang seharusnya dan mengabaikan norma-norma yang ada. Oleh sebab itu perlu suatu kesadaran moral agar keputusan yang dibuat sesuai dengan nilai etika.  

Dunia bisnis yang tumbuh dengan pesat dan cepat menjadi tantangan maupun ancaman bagi para pelaku usaha agar dapat memenangkan persaingan dan mempertahankan kelangsungan hidup bisnisnya. Perkembangan dunia menuntut agar dapat membenahi etika bisnis. 

Banyak pebisnis yakin bahwa  prinsip bisnis yang baik adalah bisnis yang memiliki etika dengan kinerja unggul dan berkesinambungan yang dijalankan dengan mentaati kaidah-kaidah etika sesuai dengan hukum dan peraturan yang berlaku. 

Hubungan bisnis dan masyarakat tidak dapat dipisahkan karena membawa etika-etika tertentu dalam kegiatan bisnis, baik etika antara sesama pelaku bisnis maupun etika bisnis terhadap masyarakat dalam hubungan langsung maupun tidak langsung. 

Dalam kegiatan berbisnis, tujuan utama yang ingin dicapai ialah mendapatkan keuntungan. Pelaku bisnis sebagai bagian dari masyarakat tidak dapat memisahkan diri dari norma-norma dan nilai-nilai yang berlaku di masyarakatnya dan kode etik yang berlaku. 

Perilaku etis dalam berbisnis adalah sesuatu yang penting dilakukan demi kelangsungan hidup bisnis yang sedang dijalankan. Bisnis yang tidak etis akan merugikan bisnis dalam jangka waktu yang panjang. Perilaku yang baik juga dalam konteks bisnis merupakan perilaku yang sesuai dengan nilai-nilai moral. 

Etika Bisnis dianggap menjadi dasar dan pedoman bagi pebisnis dalam menjalanka bisnisnya dengan dilandasi moral yang luhur, jujur, transparan dan sikap yang profesional. 

Penulis: Mari Fahtul Nur Fatimah
Mahasiswa Program Studi Akuntansi, Universitas Muhammadiyah Riau

Berita Lainnya

Index