SDT Siang Malam, Cara Ampuh Bapenda Pekanbaru Tingkatkan PAD

Jumat, 25 Oktober 2019 | 15:48:57 WIB

PEKANBARU - Petugas Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Pekanbaru rutin mensosialisasikan pajak daerah yang harus dibayar pengusaha. Target sosialisasi ini, bagaimana pengusaha di Pekanbaru yang belum terdaftar sebagai wajib pajak mendaftarkan usahanya. 

Hal tersebut cukup ampuh dengan meningkatkan capaian Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari 11 sektor pajak yang ada di Bapenda Pekanbaru. Bahkan, dengan 'senjata' ini, banyak Wajib Pajak (WP) yang awalnya engan menjadi bersedia membayar pajak tersebut. 

"Capaian pajak saat ini lebih tinggi dari pencapaian tahun lalu, bahkan beberapa tahun lalu. Ini hasil dari SDT yang gencar kita laksankan setahun ini bersama seluruh eleman di dalam Bapenda maupun di Pemerintahan Kota Pekanbaru. Jadi cara ini cukup ampuh untuk meningkatkan PAD. Sisa 2 Bulan lagi, insyaAllah tercapai target itu," terang Kepala Bapenda Pekanbaru Zulhelmi Arifin, Jumat (25/10/2019). 

Aktifitas SDT, jelas pria yang biasa disapa Ami ini sudah menyisir seluruh wilayah Kota Pekanbaru. Tidak hanya dilakukan siang hari, namun juga malam hari tim Bapenda Pekanbaru turun mengelar SDT. Seperti yang digelar pada Kamis (24/10/2019) malam, SDT mendatangi tempat usaha yang berada di sekitar Kecamatan Tampan dan Kecamatan Marpoyan Damai, terutama di Jalan Riau, Jalan Arifin Ahmad dan Jalan Paus.

"Kegiatan ini kami lakukan secara periodik. Sebenarnya, kami mensosialisasikan kepada masyarakat tentang pajak-pajak daerah," ujar Ami, sapaan akrabnya.

Apabila ada warga atau pengusaha, belum terdaftar, maka akan didaftarkan sebagai wajib pajak. Setelah terdaftar, maka warga dan pengusaha tersebut harus membayar tagihan pajak. 

"Jadi, kegiatan Sosialisasi Daftar dan Tagih (SDT) itu mencakup segala kesatuan. Sehingga, seluruh wajib pajak dan masyarakat mengetahui kewajiban-kewajiban mereka terhadap perpajakan daerah. Kami langsung validasi terhadap data yang kami punya," ucap Ami.(advertorial)

Terkini