Kunjungi DPW PKS Riau, Ketum LAMR Dumai: "PKS dan LAMR Dumai Bisa Kerjasama"

Kunjungi DPW PKS Riau, Ketum LAMR Dumai:
Foto bersama pengurus PKS dan LAMR Dumai

SERAMBIRIAU, PEKANBARU - Ketua Umum Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Kota Dumai Datuk Seri Syafrudin Husin mengungkapkan, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di Kota Dumai bisa bekerjasama dengan LAMR Kota Dumai untuk memajukan Dumai.

"LAMR Kota Dumai berharap ada kerjasama positif dengan PKS dalam memajukan Kota Dumai. Ini tentu kerjasama yang sangat luar biasa nantinya," ungkap Datuk Seri Syafrudin Husin dalam kunjungannya ke Kantor DPW PKS Riau, Pekanbaru, Selasa (23/07).

Dalam kesempatan yang sama, Datuk Seri Syafrudin Husin juga mengucapkan terima kasih dipilihnya Muhammad Ikhwan, anggota LAMR Dumai sebagai caleg PKS dalam Pileg bulan April 2019 lalu.

"Muhammad Ikhwan adalah anggota LAMR Kota Dumai. Dia caleg terpilih dari PKS. Terima kasih PKS yang telah memberikan kesempatan kepada anggota LAMR Kota Dumai untuk mengabdi lebih luas di jalur parlemen," ujarnya.

Dalam kunjungan silaturahim ke Kantor DPW PKS Riau mewakili LAMR Kota Dumai Ketua Umum Datuk Seri Syafrudin Husin, Ketua Dewan Pengurus Harian (DPH) LAMR Kota Dumai Muhammad Ikhsan, serta pengurus lainnya. Disambut Ketua DPW PKS Riau Hendry Munief, Wakil Ketua DPW PKS Riau Syamsuddin B, serta pengurus harian lainnya. (Src/Sug) 

Berita Lainnya

Index