Gubri Syamsuar Buka Ruang Kita Festival II, Suguhkan Beragam Pertunjukan

Gubri Syamsuar Buka Ruang Kita Festival II, Suguhkan Beragam Pertunjukan
Gubri Syamsuar Buka Ruang Kita Festival II, Suguhkan Beragam Pertunjukan

PEKANBARU - Gubernur Riau (Gubri) H Syamsuar, hadiri dan sekaligus membuka secara resmi Ruang Kita Fistival II 2019, Senin (2/12/2019) sore di Laman Bujang Syam Bandar Serai Anjung Seni Idrus Tintin, Dinas Pariwisata (Dispar) Provinsi Riau.

Melalui kegiatan ini, orang nomor satu dijajaran Pemerintah Provinsi Riau itu, meminta Plt Kepala Dinas Pariwisata (Kadispar) Riau, Raja Yoserizal Zen, mampu menjadikan daya tarik bagi wisatawan luar maupun lokal.

"Saya sudah katakan kepada Plt Kadispar, dalam melaksanakan berbagai iven, harus mempunyai daya tarik tersendiri, sehingga fungsi pariwisata tersebut dapat dinikmati banyak orang," kata mantan Bupati Siak tersebut.

Kemudian Gubri menjelaskan, dalam kegiatan pariwisata pasti ada ekonomi kreatif (ekraf) dan didalamnya juga ada seni budaya. Untuk kedepannya, sesuai misi pemerintah dalam mengembangkan pariwisata dan memajukannya, harus dipilah, agar ada perbedaan, sehingga layak jual.

"Kalau kita memang komitmen untuk memajukan pariwisata maupun kebudayaan khususnya di Provinsi Riau, kembangkan saja ragam dan corak tradisional," katanya.

Tentang potensi tradisional, memang sangat banyak sekali untuk dikembangkan. Kabupaten Kuantan Singingi misalnya, mereka punya silat pangean, itu harus dijaga keasliannya. Terkait pemberian penghargaan kepada beberapa kepala daerah, bukan hanya sekedar serimonial saja. 

"Harapan besar saya, pemberian ini sebagai bentuk peningkatan dan pengembangan pariwisata selanjutnya," harapnya.

Sementara Plt Kadispar Riau Yoserizal zen lebih menerangkan kepada agenda kegiatan Ruangan Kita Festival II 2019. Kegiatan ini dilaksanakan selama 6 hari mulai dari tanggal 2 hingga 7 Desember 2019. Dan akan menampilkan, Kenduri Musik dan Riau Islamic Art Festival. 

"Selain agenda tersebut ada juga Bazar Kuliner, Pameran Bonsai, Pameran Foto dan Lukisan, Parade Lagu Daerah, Gelar Seni Multi Etnis, Cek Kesehatan Gratis dan Lomba Mewarnai tingkat anak-anak," ujarnya. (SRC/Man)

Berita Lainnya

Index