Awas Banjir! PLTA Koto Panjang Akan Tambah Ketinggian Buka 5 Pintu Air Sore Ini

Awas Banjir! PLTA Koto Panjang Akan Tambah Ketinggian Buka 5 Pintu Air Sore Ini

PEKANBARU, SERAMBIRIAU.COM – PLTA Koto Panjang kembali berencana akan menambah ketinggian buka pintu pelimpah atau spilway gate waduk hari ini, Jumat 13 Desember 2019.

Berdasarkan surat pemberitahuan yang dikeluarkan manajemen PLTA Koto Panjang, penambahan ketinggian pembukaan pintu pelimpah hari ini akan dilakukan pada pukul 16.00 WIB.

Terhitung, setidaknya ada 5 pintu pelimpah waduk PLTA Koto Panjang yang akan ditambah ketinggian bukanya sore ini. Dimana ketinggian pembukaan 5 pintu pelimpah akan mencapai 150 centimeter. Hal ini dikarenakan masih tingginya permukaan elevasi waduk.

Akibat akan dilakukannya penambahan ketinggian pembukaan 5 pintu pelimpah tersebut, masyarakat yang beraktifitas maupun bermukim di sekitar sisi hilir Sungai Kampar dihimbau untuk lebih berhati-hati.

Penambahan ketinggian pembukaan 5 pintu melimpah atau spillway gate ini akan berdampak naiknya elevasi air Sungai Kampar. Kenaikan elevasi air Sungai Kampar diperkirakan sebesar 40 hingga 80 centimeter dari kondisi terakhir. (Bpc)

Berita Lainnya

Index