Menyikapi Sistem Pembelajaran Daring, Pk Imm K.H Hisyam Fkip Umri Adakan Webinar Pendidikan

Menyikapi Sistem Pembelajaran Daring, Pk Imm K.H Hisyam Fkip Umri Adakan Webinar Pendidikan
Pandemi yang terjadi di seluruh belahan dunia tanpa terkecuali Indonesia memaksa dunia pendidikan menerapkan metode pembelajaran jarak jauh atau daring.

PEKANBARU - Pandemi yang terjadi di seluruh belahan dunia tanpa terkecuali Indonesia memaksa dunia pendidikan menerapkan metode pembelajaran jarak jauh atau daring. 

Melihat kondisi tersebut Pimpinan Komisariat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Kyai Haji Hisyam Fakultas keguruan dan Ilmu pendidikan universitas Muhammadiyah Riau akan menyelenggarakan Webinar Dengan Tema Webinar Pendidikan 'Digitalisasi Pendidikan di era New normal' pada Minggu (20/9/2020).

Kegiatan ini akan di isi oleh dua pemateri yakni Aulia Asmul Nasution S.H dari DPD IMM Riau dan Dekan FKIP UMRI Edi Ismanto S.T, M. Kom

"Webinar seputar pendidikan daring diharapkan mampu memberi bermanfaat dalam menyikapi cara belajar dan mengajar pada masa pandemi ini," tutur Ilham ketua umum Ikatan mahasiswa Muhammadiyah fakultas keguruan dan Ilmu pendidikan universitas Muhammadiyah Riau. (***)

Berita Lainnya

Index