Besok Ada Bazar Sembako Murah di Kantor Lurah Tuah Negeri

Besok Ada Bazar Sembako Murah di Kantor Lurah Tuah Negeri
Dirut SPM Madabi, Ade Putra Daulay

PEKANBARU - Bazar sembako murah masih akan  diadakan pada Jum'at (18/12/2020) di Kantor Lurah Tuah Negeri, Kecamatan Tenayan Raya, mulai pukul 08.00 WIB.  

Demikian disampaikan Direktur Utama Direktur Utama (Dirut) PT Sarana Pangan Madani (SPM),  Ade Putra Daulay. "Bazar sembako murah SPM berlangsung di Kelurahan Tuah Negeri untuk Jumat (18/12/2020). Tadi di Kantor Camat Rumbai dan masyarakat antusias membeli sembako murah kita," ujarnya, pada Kamis (17/12/2020).

Dirut PT SPM, Ade Putra sampaikan bazar sembako terlaksana atas sinergi Antara PT Sarana Pangan Madani bersama Camat dan Lurah se Kota Pekanbaru secara bergantian. "Dan kita juga di bantu oleh teman sehat yang merupakan aplikasi Tracing covid untuk Buku tamu digital serta protokol kesehatan," jelas Ade Putra.

Tiap bazar sembako, PT SPM menyiapkan 150 sampai 200 paket. Paket terdiridari  5 kg beras, 5 bungkus mie instan, 1 kg tepung, 1 liter minyak goreng, dan 1 kg gula pasir.

"Paket sembako murah sudah bisa dibawa pulang hanya dengan membayar Rp95 ribu. Itu harga yang kita diskon dari harga normal Rp111. 500," sebut Dirut SPM, Ade Putra.

Sama seperti bazar sebelumnya, kegiatan ini juga menerapkan protokol kesehatan (Prokes). Dirut Ade Putra Daulay berpesan agar masyarakat yang nantinya datang tetap menerapkan prokes dengan 3M yaitu memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak. (***)
 

Berita Lainnya

Index