Tahun Ini, Dana Desa di Riau Tidak Dianggarkan Lagi

Tahun Ini, Dana Desa di Riau Tidak Dianggarkan Lagi

PEKANBARU - Pemerintah Provinsi Riau untuk 2017 ini tidak menganggarkan dana desa bagi Kabupaten yang ada di Riau. Kondisi tersebut dikarenakan belum maksimalnya dana bagi hasil (DBH) Pemerintah Provinsi Riau.

Kepala Badan pemberdayaan masyarakat dan pembangunan desa (BPMBangdes), Sudarman, mengatakan, walaupun Pemprov Riau tidak menganggarkan dana Desa di APBD 2017 ini, tapi dari APBN mengalami peningkatan. Dimana untuk Provinsi Riau mendapatkan dana desa sebesar Rp1,3 Triliun.

"Tahun ini dana desa dari APBD tidak ada. Tapi APBN menaikkan dana desa tahun lalu kita mendapatkan sekitar Rp900 miliar lebih. Untuk tahun ini Rp1,3 Triliun," ujar Sudarman, Senin (9/1/2017) di Kantor Gubernur.

Dijelaskan Sudarman, untuk dana desa sendiri langsung di transfer ke rekening Kabupaten, dan selanjutnya Kabupaten yang akan menyalurkannya ke rekening masing-masing desa. Untuk penerima sendiri di Riau ada sebanyak 1.592 Desa, penyalurannya akan dilakukan tiga tahap.

"Untuk besaran dananya itu setiap Desa bervariasi, tergantung jumlah penduduk dan luas serta jangkauan daerahnya. Diperkirakan masing-masing desa menerima Rp600-Rp700 juta. Secepatnya akan di transfer di triluwulan pertama ini," pungkas Sudarman. (drc)

Berita Lainnya

Index