Dukung PSR, BRKS Jadi Bank Penyangga Kelompok Tani Sawit Berkelanjutan di Riau

Dukung PSR, BRKS Jadi Bank Penyangga Kelompok Tani Sawit Berkelanjutan di Riau
Dirut BRKS Andi Buchari saat meninjau lokasi replanting sawit yang mendapatkan pembiayaan dari BRKS.

SERAMBIRIAU.CO, KAMPAR - Bank Riau Kepri Syariah (BRKS) berkomitmen untuk terus mendukung industri kelapa sawit berkelanjutan. Komitmen itu diantaranya diwujudkan BRKS dengan menjadi bank penyangga dana kelompok tani kelapa sawit.

"Kami menyadari komoditas unggulan di Riau adalah kelapa sawit. Sehingga kami memberikan perhatian terhadap peremajaan sawit yang berkelanjutan. Kami di BRKS siap untuk memberikan dukungan kepada koperasi, pelaku sawit dan petani sawit," kata Direktur Utama BRKS Andi Buchari usai melakukan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara BRKS dengan kelompok petani kelapa sawit dan perusahaan kelapa sawit di Kabupaten Kampar, Riau, Jumat (17/3/2023).

Andi menambahkan bahwa MoU tersebut sebagai kelanjutan komitmen mendukung program strategis nasional (PSN) untuk meningkatkan produktivitas tanaman perkebunan kelapa sawit melalui peremajaan sawit rakyat (PSR).

"Sebagaimana arahan pak Ketua Dewan Komisioner OJK Mahendra Siregar tadi, mari kita manfaatkan dan bersinergi untuk tumbuh bersama. BRKS siap mendukung kemajuan sawit di Indonesia, khususnya Riau," kata Andi.

Pada kesempatan itu, Andi Buchari beserta Ketua Dewan Komisioner OJK Mahendra Siregar juga meninjau langsung lokasi replanting sawit yang mendapat bantuan pembiayaan dari BRKS.

"Perkebunan kelapa sawit ini telah menerima kredit pembiayaan dari BRKS dan bibit unggul dari PTPN V. Sekarang pohon-pohonnya yang sudah tua sudah mulai ditebang dan ditanami kembali dengan bibit sawit unggul," kata Mahendra.

Ia berharap semoga program PSR di Kampar ini dapat meningkatkan produktivitas petani sawit.

"Kami sudah datang untuk melihat langsung pelaksanaan program PSR ini, dan semoga ini benar-benar dapat ditingkatkan skala ekonomisnya, luas lahan yang lebih besar lagi dan lokasi lain. Sehingga harapan kami produktivitas petani sawit, baik itu petani yang bekerja sama dengan plasma inti maupun petani swadaya dapat meningkat dan terealisasi dalam waktu dekat," harapnya.

Sementara itu, Ketua Koperasi Pemasaran Karya Sawit Padjajaran, Supriatna Sembiring mengucapkan terima kasih kepada BRKS yang telah bersedia menjadi bank penyandang kelompok taninya.

"Disaat kami kebingungan dana bank penyandang dana, Alhamdulillah kami disambut baik oleh BRKS, walaupun BRKS bukanlah bank penampung dana  BPDPKS (Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit), namun BRKS berbesar hati dan bersedia membantu menjadi bank penyandang kelompok tani kami," kata Supriatna. (SDW)

Berita Lainnya

Index