• Follow Us On : 
Menko Muhadjir Bakal Kukuhkan PW Muhammadiyah dan Aisyiyah Riau

Menko Muhadjir Bakal Kukuhkan PW Muhammadiyah dan Aisyiyah Riau

Kamis, 18 Mei 2023 - 16:29:20 WIB

Pekanbaru - Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah yang juga Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Indonesia, Muhadjir Effendy akan mengukuhkan Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) serta Pimpinan Wilayah Aisyiyah (PWA) Riau masa bakti 2022-2027.

Pengukuhan akan digelar di Balai Serindit Gedung Daerah Provinsi Riau pada hari Jumat (19/5/2023) malam. Nantinya, kegiatan itu dijadwalkan bakal disaksikan juga oleh Gubernur Riau, Syamsuar dan sejumlah pejabat dan Forkopimda.

Ketua Panitia Pelaksana, Firdaus, Kamis (18/5/2023) menjelaskan, pengukuhan PWM dan PWA Riau masa bakti 2022-2027 ini juga bakal disertai acara Silaturrahim Syawal antara hadirin yang hadir dengan Menko Muhadjir. 

Dijelaskan dia, untuk PWM, jabatan Ketua akan diemban oleh Dr Hendri Sayuti MAg yang terpilih dalam Musyawarah Wilayah (Musywil) ke-26 Muhammadiyah Riau Minggu (5/3/2022) lalu di Teluk Kuantan, Kuantan Singingi. Sementara, H Abunawas SAg MM jadi Sekretaris PWM. 

Kemudian, untuk PWA Riau, Ketua akan diemban oleh Dr Hj Hikmani MPd. Sementara Rina Maralis SE MPd akan dikukuhkan sebagai sekretaris PWA Riau.

Pengukuhan ini, tambah Firdaus, sekaligus menginformasikan ke publik bahwa kepengurusan PWM dan PWA yang baru sudah ada. Sekaligus menjadi awal bagaimana kepengurusan siap menjalankan program untuk umat, bangsa dan negara.

Dalam acara ini, PWM juga akan menyampaikan visi kepengurusannya di periode ini untuk Muhammadiyah Riau. Tentunya sekaligus mendengarkan apa visi dari PP Muhammadiyah yang ingin dilakukan dan diterjemahkan oleh para pimpinan Persyarikatan di daerah.

Dalam kesempatan yang sama, Bendahara PWM Riau, Drs Adrian Ali MH menjelaskan, dalam acara nanti juga bakal dikukuhkan unsur wakil ketua. Yaitu, Dr Saidul Amin MA, Prof M Nazir, Dr Afrizal Nur, Dr Baidarus Muhammad, Ir Yusman Yusuf MT.

Kemudian Dr Sutarmo MAg, Dr Eng. Yusri Rasul, dan Dr M. Rasyad Zein.  Lalu, Wakil Sekretaris Drs H Syafri Yoes, Bendahara Drs Adrian Ali MH dan Wakil Bendara Dr Agus Mandar. 

Masing-masing unsur wakil ketua, termasuk wakil sekretaris dan wakil bendahara akan mengkoordinir 12 Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) di kabupaten/kota.

Kepengurusan juga akan dilengkapi dengan 26 majelis dan lembaga. Nama-nama pimpinan serta sekretaris majelis dan lembaga akan dibacakan saat acara pengukuhan. Namun surat keputusan (SK) diterbitkan setelah PWM dikukuhkan. (man)


Akses Serambiriau.com Via Mobile m.Serambiriau.com
TULIS KOMENTAR
BERITA TERKAIT
Berdasarkan Sistem Pengendalian Manajemen

Pengendalian Hasil Pada Peternakan Mendho Kencono Jual Kambing

Kamis, 15 Juli 2021 - 13:31:03 WIB

Bem Fikom Umri, Salurkan Bantuan Sembako ke Masyarakat

Jumat, 15 Mei 2020 - 21:14:30 WIB

Antisipasi ISPA Pada Anak, Kegiatan Bagi Masker ke Madrasah, Tuai Pujian Dari Kepala Sekolah

Kamis, 08 Agustus 2019 - 15:05:11 WIB

Besok Pengumuman Hasil UN SMA dan SMK, Gubernur Riau Imbau Siswa Tak Konvoi dan Coret Baju Seragam

Rabu, 08 Mei 2019 - 16:36:28 WIB

Sikari Sukses Gelar Diskusi Kartun Opini, Dekan FDIK: Yang Mahal Itu Idenya

Selasa, 26 Maret 2019 - 20:17:25 WIB

Sosialisasi Teknologi di Era Pandemi Covid-19 dan Penerapan Prokes 5M

Ini Program Kerja KKN Luar Kota Kelompok 10 di SMPN 8 Tambang

Ahad, 26 September 2021 - 12:13:49 WIB

BERGABUNG DI SINI