Pegadaian Pekanbaru Bagikan Paket Makanan kepada Masyarakat Lewat Kegiatan Mengetuk Pintu Langit

Pegadaian Pekanbaru Bagikan Paket Makanan kepada Masyarakat Lewat Kegiatan Mengetuk Pintu Langit

PEKANBARU – PT Pegadaian Kembali melanjutkan kegiatan Mengetuk 
Pintu Langit dalam rangka bentuk kepedulian PT Pegadaian kepada Masyarakat  secara serentak di seluruh Cabang/Outlet Pegadaian di bulan Februari.

Kegiatan berupa berbagi makanan siap santap dilaksanakan pada hari Jumat 2 kali dalam satu bulan di beberapa lokasi seperti Masjid dan lingkungan Masyarakat sekitar Cabang/Outlet Pegadaian.

“PT Pegadaian sangat senang dan bersyukur bisa berbagi kepada masyarakat sekitar. Ini merupakan komitmen kami membantu meringankan beban yang dirasakan  Masyarakat, yang diinisiasi oleh bagian Tanggung Jawab Sosial Lingkungan sesuai  dengan program kerja PT Pegadaian menyokong program Pemerintah tujuan  Pembangunan berkelanjutan sektor Sustainable Development Program (SDGs) yaitu  tanpa kelapan, insyaallah PT Pegadaian akan tetap Bersama Masyarakat untuk berbagi keberkahan”, ujar Dede.

Pemimpin Wilayah PT Pegadaian Kanwil II Pekanbaru, Dede Kurniawan mengungkapkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan manfaat kepada Masyarakat disekitar Kantor Cabang/Outlet yang membutuhkan sebagai wujud kepedulian PT Pegadaian kepada Masyarakat sekitar.

Dalam kegiatan ini lebih kurang sebanyak 4.000 Paket makanan siap santap dibagikan kepada Masyarakat di sekitar kantor Cabang Seluruh Kantor Wilayah PT 
Pegadaian Kanwil II Pekanbaru dan mengalami peningkatan dibandingkan 
sebelumnya.

Program Mengetuk Pintu Langit dari Pegadaian ini akan dilaksanakan 2 kali dalam sebulan dan ini merupakan bulan kedua dan akan terus berlanjut sampai dengan bulan Desember 2024. (***)

#Eknomoni

Index

Berita Lainnya

Index