Calon Siswa Sekolah Rakyat di Pekanbaru Akan Jalani Berbagai Tes

Calon Siswa Sekolah Rakyat di Pekanbaru Akan Jalani Berbagai Tes
Kepala Dinsos Pekanbaru, Idrus

PEKANBARU - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru akan memulai program Sekolah Rakyat pada tahun ajaran 2025/2026, dengan fokus utama saat ini adalah pemeriksaan kesehatan bagi calon peserta didik. 

Program ini diperuntukkan bagi masyarakat kurang mampu dan seluruh biaya pendidikan, termasuk fasilitas asrama, ditanggung oleh pemerintah pusat. Kepala Dinas Sosial Kota Pekanbaru, Idrus, menyampaikan bahwa proses seleksi tengah berlangsung melalui verifikasi lapangan terhadap data dari Pusat Data dan Informasi (Pusdatin). Verifikasi dilakukan langsung ke rumah calon peserta didik untuk memastikan kelayakan. 

"Sekolah Rakyat ini dibuka untuk jenjang SMP, dan kita melakukan verifikasi lapangan atas data yang kita terima dari Pusdatin," ujar Idrus, Selasa (27/5/2025).
Idrus menambahkan, sebelum calon siswa resmi masuk ke asrama, mereka diwajibkan menjalani pemeriksaan kesehatan sebagai syarat utama. 

Pemeriksaan ini penting mengingat sistem sekolah akan berbasis boarding school, di mana para siswa akan tinggal bersama di asrama. 

Untuk sementara, kegiatan belajar akan dilaksanakan di Sentra Abiseka Pekanbaru di Jalan Kayangan, Rumbai, sebelum gedung permanen Sekolah Rakyat selesai dibangun di kawasan Kompleks Perkantoran Pemko Pekanbaru, Tenayan Raya. 

"Karena mereka diboardingkan, mungkin satu kamar diisi dua hingga tiga anak. Kita masih menunggu petunjuk teknis dari pusat," ujar Idrus, seraya menegaskan bahwa seluruh keperluan siswa akan ditanggung oleh pemerintah. 

Idrus menyebut, Pemko Pekanbaru telah mengamankan dana sebesar Rp150 miliar dari pemerintah pusat untuk mendukung pelaksanaan program ini.

Berita Lainnya

Index