Tim FDIK UIN Suska Riau Gelar Pengabdian Kepada Masyarakat di Desa Kesumbo Ampai

Tim FDIK UIN Suska Riau Gelar Pengabdian Kepada Masyarakat di Desa Kesumbo Ampai
Tim FDIK UIN Suska Riau Gelar Pengabdian Kepada Masyarakat di Desa Kesumbo Ampai

PEKANBARU - Tim dari Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi (FDIK) Universitas Islam Negeri (UIN) Suska Riau melakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat dalam bentuk desa binaan di Desa Kesumbo Ampai Kecamatan Batin Solopan Kabupaten Bengkalis, Sabtu (20/10). 

Tim pertama yang turun pada kegiatan ini berjumlah sebanyak tujuh orang. Diantaranya drs. Syahril Romli, M.Ag. Zulkarnain, M.Ag, Pipir Romadi, M.M, Rohayati, M.I.Kom, Vera Sardila, M.Pd, Fahmi, S.Hi dan Fajri, S.Pd.i.

Pembinaan yang dilakukan oleh tim dari Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi Universitas Islam Negeri (UIN) Suska Riau ini adalah suku Sakai asli. Pembinaan dilakukan bertahap dalam dua bulan. Setiap satu Minggu sekali. 

"Pembinaanya dalam bentuk pembinaan keagamaan, pendidikan, pemberdayaan ekonomi masyarakat, pembinaan remaja dan anak anak, dan lain-lain," kata Zulkarnain, M.Ag selaku perwakilan tim pembinaan dari Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi UIN Suska Riau.

Tahap pertama pembinaan desa dipusatkan dalam bentuk pembinaan keagamaan. Desa Batin Solapan merupakan desa asli suku Sakai yang telah bermukim sejak puluhan tahun silam, rumah pertama yang berdiri di Sebanga pada tahun 1987. 

Mata pencarian suku asli Sakai mayoritas dari pertanian karet dan sawit. Desa batin solapan masih menggunakan sistem ulayat dan pemimpin desa yang disebut bathin. Bathin merupakan sebutan untuk kepala  suku asli desa tersebut, saat ini dipimpin oleh H.Muhammad Yatim.

Pembinaan keagamaan yang diberikan dalam bentuk ceramah agama dan praktik penyelenggaraan jenazah. Hal ini dikarenakan pengetahuan masyarakat tentang penyelenggaraan jenazah masih minim.
Selain itu, jumlah penduduk desa bathin solapan tidak sampai 200 Kepala Keluarga (KK). Sehingga dibutuhkan regenerasi yang baik untuk pembinaan keagamaan khususnya dikalangan remaja.

"Terima kasih kepada kepala desa beserta masyarakat yang bersedia menerima tim pengabdian dengan sangat baik, serta sangat antusias mengikuti program desa binaan ini. Selanjutnya pembinaan akan difokuskan kepada pemberdayaan masyarakat serta pembinaan remaja," ujarnya.

Sementara Kepala Desa Bathin Sulapan, Anita, SH pada kesempatan ini juga menyampaikan terima kasih kepada tim pengabdian yang telah bersedia hadir memberikan pembinaan kepada masyarakat.

"Kami berharap masyarakat dapat menggunakan kesempatan yang dengan baik ini untuk belajar. Kami juga berharap agar kegiatan seperti ini bisa berkelanjutan," katanya.

Hal ini senada diungkapkan oleh H.Muhammad Yatim selaku ketua bathin di desa kesumbo ampai bahwa masyarakat harus mengikuti program pembinaan desa ini dengan baik. Sehingga pengetahuan masyarakat akan pengetahuan keagamaan semangkin baik. (src-yat)

Berita Lainnya

Index