Asean Games

Update Perolehan Medali Asian Games, Indonesia Turun di Posisi 5

Update Perolehan Medali Asian Games, Indonesia Turun di Posisi 5
Ilustrasi (int)

Jakarta - Peringkat Indonesia kembali menurun di Asian Games 2018 yang digelar di Jakarta Palembang.

Dikutip dari laman resmi Asian Games 2018, tuan rumah yang sebelumnya menempati posisi keempat kalsemen sementara, kini menurun dan menempati posisi kelima. Indonesia dibalap oleh Iran dengan jumlah perolehan 7 medali emas, 3 medali perak dan 6 medali perunggu.

Sementara Indonesia hingga saat ini telah mengumpulkan 6 medali emas, 4 medali perak dan 7 medali perunggu, dengan total perolehan 17 medali.

6 medali emas yang diperoleh Indonesia, masing-masing didapatkan dari cabang olahraga (Cabor) Paralayang, Taekwondo, Angkat Besi, Wushu dan 2 medali dari Cabor Balap Sepeda Gunung.

Sementara itu, diposisi pertama masih dipegang oleh China, yang saat ini telah mengumpulkan 83 medali, yakni 38 emas, 30 perak dan 15 perunggu.

Diposisi kedua terdapat Jepang, dengan perolehan 20 medali emas, 23 medali perak dan 25 medali perunggu. Sedangkan posisi ketiga diduduki oleh Korea dengan perolehan 11 medali emas, 15 perak dan 23 perunggu. (bpc)

Berita Lainnya

Index