Persembahan Tari Dari SD Negeri 15 Sukses Pukau Peserta Seminar Nasional

Persembahan Tari Dari SD Negeri 15 Sukses Pukau Peserta Seminar Nasional
Grup Tari Bintang 15

PEKANBARU, SERAMBIRIAU.COM - Meski persiapan yang cukup singkat tim tari Bintang 15 dibawah asuhan Husniati S.Pdi ini berhasil tampil memukau peserta Seminar Nasional Teknologi Informasi Komunikasi dan Industri dari kalangan akademisi, praktisi dan mahasiswa Fakultas Sains dan Teknologi Uin Suska Riau.

Dalam acara pembukaan, grup tari Bintang 15 yang terdiri dari 6 siswa yaitu Kiki, Alesya, Indira, Syasa, Shiba dan Nayla yang merupakan siswa kelas III di Sekolah Dasar (SD) Negeri 15 Pekanbaru. Siswa lucu tersebut sukses membawakan tari tempurung.

Berkat penampillannya yang memukai, Grup tari ini mendapat apesiasi dari Endang Kilatsih M.Pd selaku Kepala Sekolah SD negeri 15 pekanbaru.

"Allhamdulillah di SDN 15 Pekanbaru kerjasama ini sudah terwujud. Salah satunya adalah dengan terbentuknya group tari ini," ungkap Endang.

Endang menambahkan, pendidikan merupakan tanggung jawab bersama antara pemerintah, orang tua dan masyarakat. Pendidikan di Sekolah akan semakin maju dan berkualitas apabila ketiga komponen di atas saling bersinergi.

"Kami dari pihak sekolah sangat berbangga hati mendapat orang tua yang mau berpartisipasi mengarahkan anak untuk mengisi kegiatan dengan hal positif seperti ini serta berperan aktif dalam mendukung Program Sekolah Sahabat Keluarga di SDN 15 Pekanbaru" lanjutnya.

"Dalam kegiatan seminar Nasional ini kami diundang untuk mengisi dua tarian yaitu tari persembahan dari grup Tari TK Aisyiyah II sebagai pembuka acara dan Tari Tempurung dari Group Tari Bintang 15 dari SD Negeri 15 sebagai penutup acara." jelasnya.(Src)

 

Berita Lainnya

Index