Sinopsis Parasite, Peraih Best Picture Oscar 2020

Sinopsis Parasite, Peraih Best Picture Oscar 2020

JAKARTA - Parasite resmi menjadi film Asia pertama yang memenangkan Best Picture (Film Terbaik) dalam Oscar 2020. Parasite merupakan film satire keluarga dengan premis sederhana. Berikut sinopsis Parasite, film terbaik pilihan The Academy Awards 2020 yang disutradarai oleh Bong Joon-ho.

Parasite dimulai dengan kondisi nahas keluarga Kim, Ki-taek, Ki-woo, Ki-jung, Choong-sook, yang semua pengangguran. Mereka hanya menggantungkan harapan hidup dari melipat kotak pizza.

Hingga suatu hari, seorang rekan Ki-woo, Min-hyuk, menawarkan lowongan pekerjaan kepada Ki-woo untuk menjadi guru bahasa Inggris Da-hye, seorang anak perempuan yang lambat laun ditaksir Min-hyuk.

Berbekal ijazah kelulusan palsu, Ki-woo pun menjadi guru Bahasa Inggris Da-hye, yang merupakan anak dari keluarga konglomerat, Tuan Park.

Perlahan tapi pasti keempat anggota keluarga Kim bekerja di kediaman Tuan Park, mulai jadi guru Bahasa Inggris, guru seni, asisten rumah tangga serta supir pribadi.

Parasite menyimpan kejutan beruntun yang disampaikan dengan perlahan dalam durasi dua jam lebih. (dok. CJ Entertainment via imdb)

Namun simbiosis antara Keluarga Kim dan Keluarga Park tak bertahan lama. Dibalut dengan komedi, Parasite menjadi penuh dengan pertarungan antara keserakahan dan segala prasangka.

Parasite dibintangi sejumlah artis ternama mulai dari Song Kang-ho, Lee Sun-gyun, CHo Yeo-jeong, Jung Ji-so, Jung Hyun-joon, Choi Woo-shik, serta Park So-dam.

Dalam Oscar 2020, Parasite memenangkan empat piala utama mulai dari Best Picture, Best Director, Best International Feature, dan Best Original Screenplay.

Sebelumnya, Parasite juga menjadi film non-bahasa Inggris pertama yang memenangkan Screen Actors Guild Award untuk Outstanding Performance by a Cast in a Motion Picture. (CNN)

 

Berita Lainnya

Index